Bunda, Tips Mudah Beralih ke ASI Perah dengan Botol Susu

Bunda, Tips Mudah Beralih ke ASI Perah dengan Botol Susu

Bunda, pemberian ASI perah lewat botol memang sering penuh dengan tantangan. Namun, dengan pendekatan yang tepat dan penuh kesabaran, proses ini bisa berjalan lebih lancar, nyaman, dan tetap menjaga kehangatan bonding antara Bunda dan bayi. Berikut tips mudah beralih ke ASI perah dengan botol susu.

Tentu saja ada beberapa hal yang perlu Bunda perhatikan agar pemberian ASI Perah melalui botol bisa berjalan lancar. Berikut beberapa tips yang bisa membantu Bunda menghadapi masa transisi ini dengan lebih mudah.

Mulai dengan Tahap Pengenalan Secara Bertahap

Hal pertama yang perlu Bunda lakukan adalah mengenalkan botol secara bertahap. Pilih waktu ketika bayi sedang tenang dan tidak terlalu lapar, karena bayi yang terlalu lapar cenderung lebih rewel. 

Sebelum mencoba memberikan susu, Bunda bisa biarkan bayi menyentuh dot botol lebih dulu sebagai mainan — ini membantu bayi mengenal tekstur dan bentuk botol tanpa tekanan. 

Biarkan Bonding Tetap Terjaga

Saat memberi ASI Perah lewat botol, Bunda tetap bisa menjaga kehangatan dengan memeluk bayi, menjaga kontak mata, dan menyusu dengan posisi yang nyaman. Sentuhan lembut dan pelukan hangat membantu bayi merasa aman dan dicintai. 

Jika memungkinkan, libatkan anggota keluarga lain (misalnya Ayah atau pengasuh) dalam sesi memberi ASI Perah supaya bayi bisa terbiasa minum dari botol dalam situasi berbeda — ini juga membantu Bunda memiliki waktu istirahat. 

Sabar dan Konsisten 

Tidak jarang bayi menolak di awal penggunaan botol susu— mereka butuh waktu untuk menyesuaikan diri. Bila bayi menolak, jangan memaksakan. Coba lagi di waktu lain, dengan suasana yang lebih tenang, dan tanpa ada tekanan. Konsistensi adalah kuncinya.

Perhatikan juga tanda kenyang atau merasa cukup dari bayi, saat bayi menarik mulutnya, menutup mulut, kemungkinan ia sudah cukup. Hindari memaksa menghabiskan ASI Perah karena bisa membuat bayi terlalu kenyang bahkan sampai gumoh.

Baca Juga: Panduan Memilih Dot Orthodontic Bayi yang Tepat Usia 

Memilih Botol Susu yang Tepat

Berbicara tentang transisi dari menyusui ke botol susu, memilih botol yang tepat juga sangat menentukan keberhasilan proses ini, lho, Bun. Salah satu pilihan terbaik yang bisa Bunda pertimbangkan adalah botol susu dari Baby Huki. Botol susu Baby Huki dirancang secara khusus untuk mendukung kenyamanan bayi sekaligus memudahkan Bunda dalam proses menyusui menggunakan botol.

Untuk si kecil, pastikan Bunda hanya menggunakan produk terbaik seperti botol susu dari Baby Huki. Tidak hanya terbuat dari bahan polypropylene (PP) berkualitas dan bebas BPA, tapi juga sudah bersertifikasi Halal

Botol susu dari Baby Huki juga dilengkapi Baby Huki Dot Orthodontic™ dengan bentuk menyerupai puting ibu saat menyusui, memudahkan si kecil untuk beradaptasi menyusu menggunakan botol dan mencegah si kecil bingung puting. Selain itu, Baby Huki Dot Orthodontic™ juga sudah teruji klinis tidak menyebabkan  maloklusi atau pergeseran gigi dan rahang serta mencegah tersedak.

Transisi yang Lembut dan Perlahan

Tips mudah beralih ke ASI perah dengan botol susu. Beralih ke pemberian ASI perah lewat botol tidak harus menjadi proses penuh drama. Dengan kesabaran, pendekatan lembut, dan pemilihan botol serta dot yang tepat, Bunda bisa menjalaninya dengan nyaman — dan bayi pun bisa beradaptasi secara perlahan. Sentuhan hangat, kontak mata, dan suasana tenang tetap bisa menjaga bonding antara Bunda dan anak, meskipun melalui botol.

Botol susu Baby Huki dan beragam keperluan lainnya untuk si kecil bisa Bunda beli melalui Baby Huki Official Store di ShopeeLazada, dan Tokopedia. Jadi, untuk transisi menyusui ke botol susu tanpa drama, Bunda bisa mulai dengan memperkenalkan botol susu Baby Huki secara perlahan sebagai bagian dari rutinitas harian si kecil!

TERBARU

  • Bunda, Tips Mudah Beralih ke ASI Perah dengan Botol Susu
Bunda, Tips Mudah Beralih ke ASI Perah dengan Botol Susu

5 January 2026|Comments Off on Bunda, Tips Mudah Beralih ke ASI Perah dengan Botol Susu

Bunda, pemberian ASI perah lewat botol memang sering penuh dengan tantangan. Namun, dengan pendekatan yang tepat dan penuh kesabaran, proses [...]